Senin, 23 November 2020

Analisis kalimat tunggal, majemuk, dan efektif

Oleh : Rifaldi Firdausi

Bahasa Indonesia memang menarik. Dalam tata bahasa Indonesia, ada banyak variasi menulis kalimat. Bentuk kalimat sangat beragam. Kalimat dapat dibedakan menjadi kalimat tunggal, kalimat majemuk, dan kalimat efektif

1. Kalimat tunggal

Kalimat tunggal adalah kalimat yang hanya terdiri atas dua unsur inti dan boleh diperluas dengan satu atau lebih unsur-unsur tambahan, asal unsur-unsur tambahan itu nggak boleh membentuk pola baru. Kalimat tunggal, misalnya kalimat inti, kalimat luas, kalimat verbal, kalimat nominal, dan kalimat tidak lengkap.

Contoh:

  1. Faisal menulis. (kalimat inti)
  2. Faisal menulis esai. (kalimat luas)
  3. Bunganya enam tangkai. (kalimat nominal)

2. Kalimat majemuk

Kalimat majemuk adalah penggabungan dua kalimat tunggal atau lebih, sehingga kalimat yang baru mengandung dua atau lebih klausa. Hubungan antarklausa tersebut ditandai dengan kata hubung (konjungsi). Contoh konjungsi yang bisa digunakan misalnya 'dan, atau, agar, karena', dan sebagainya.

3. Kalimat efektif adalah kalimat yang disusun berdasarkan kaidah-kaidah yang berlaku, seperti unsur-unsur penting yang harus dimiliki setiap kalimat (subjek dan predikat); memperhatikan ejaan yang disempurnakan;serta cara memilih kata (diksi) yang tepat dalam kalimat. kalimat yang memenuhi kaidah-kaidah tersebut jelas akan mudah dipahami oleh pembaca atau pendengar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar